Facebook adalah salah satu media sosial yang paling sering mengeluarkan fitur-fitur inovatif. Sejak awal kemunculannya, sudah banyak inovasi-inovasi fitur yang belum dimiliki media sosial lain yang lebih dulu eksis. Salah satu fitur yang paling inovatif adalah tombol Like atau Suka. Ide dari munculnya tombol ini sebenarnya sederhana. Supaya pengguna bisa mengungkapkan rasa suka atau setuju dengan sebuah post atau kiriman di Facebook. Daripada mengungkapkan kesukaan dengan kalimat di komentar, pastinya akan lebih simpel dan mengena dengan hanya klik tombol jempol itu.
Karena uniknya tombol ini, Facebook pun akhirnya mempersilahkan website-website di luar Facebook untuk memasang tombol ini. Penggunaan tombol Like makin meluas. Bahkan hadirnya tombol Like bisa ikut mendongkrak pemasaran sebuah produk. Dan sekarang kata "Like" mungkin sudah identik dengan Facebook.
Tapi, adakah teman-teman yang terpikir. Setelah tombol atau teks bertaut Like ditekan, maka akan berubah menjadi Unlike. Dalam Bahasa Inggris, "unlike" bukan berarti tidak suka, lebih bermakna "tidak seperti", sehingga bukan lawan kata dari "like" yang artinya suka. Lalu, kenapa Facebook memakai kata "unlike"? Bukan "dislike"
Nah, sebelum membahas itu, mungkin ada baiknya kita cari tau dulu apa bedanya "unlike" dan "dislike".
Baik unlike maupun dislike, keduanya adalah lawan kata dari like. Tapi yang perlu kita tau, kata like terdiri dari 2 macam: like sebagai kata depan/preposition, dan like sebagai kata kerja.
Like sebagai kata depan/preposition
Sebagai kata depan, like berarti "sama dengan", "seperti", atau "mirip". Seperti pada contoh:
1. Mandy has a white shirt like mine (mandy punya kaos putih seperti punyaku)
2. By using that costume, she will look like a ghost (memakai kostum itu, dia seperti hantu)
Lawan dari kata depan/preposition like, biasanya dipakai kata unlike yang bermakna "tidak sama" atau "tidak seperti". Misalnya:
1. John is unlike Peter. Even though they are twins (John tidak seperti Peter. Walaupun mereka saudara kembar)
2. Unlike mine, Peter's cat is bigger (tidak seperti kucingku, kucing Peter lebih besar)
Like sebagai kata kerja/verb
Sebagai kata kerja, like berarti "suka". Contohnya:
1. I like you (aku suka kamu)
2. Peter likes pizza. He eats pizza everyday (Peter suka pizza. Dia makan pizza setiap hari)
Biasanya, lawan dari like sebagai kata kerja/verb adalah dislike yang bermakna tidak suka. Misalnya:
1. Robert dislikes being called "Robbie" (Robert tidak suka dipanggil Robbie)
2. I dislike him because of his habit (aku nggak suka dia karena kebiasaannya)
Nah kalo dibuat perbandingannya dalam satu garis, dari paling positif sampai paling negatif, gambaran like sebagai kata kerja adalah:
Lalu kenapa Facebook memakai kata unlike dan bukan dislike?
Kata unlike yang ada di Facebook sebenarnya berfungsi untuk membatalkan ungkapan suka. Artinya, seseorang berhenti menyukai sesuatu. Atau bisa dibilang unlike berarti undo like. Makanya, disini kata unlike bukanlah kata depan, tapi kata kerja, lengkapnya to unlike yang bisa bermakna "batal suka". Jelas, to unlike beda dengan to dislike. Kalo kamu men-dislike sesuatu, artinya kamu punya rasa negatif terhadap sesuatu itu. Tapi jika kamu meng-unlike sesuatu, itu artinya kamu tidak lagi suka, dan bukan berarti "tidak suka" atau bahkan "membenci".
Itulah mengapa Facebook memilih kata unlike sebagai "lawan" dari like, bukan dislike. Karena fungsinya memang hanya untuk membatalkan kesukaan, bukan secara ekstrim dari suka menjadi tidak suka.
Dan kalo diperhatikan, kalo kita atur pengaturan bahasa di Facebook menjadi Bahasa Indonesia, maka setelah suka diklik, akan berubah menjadi Batal suka, bukan Tidak suka.
Gimana menurut kamu?
Eh kalo penjelasan dan contoh-contoh di atas ada yang salah, monggo dikoreksi yah... :-)
Referensi: http://www.englishclub.com/vocabulary/cw-unlike-dislike.htm
Karena uniknya tombol ini, Facebook pun akhirnya mempersilahkan website-website di luar Facebook untuk memasang tombol ini. Penggunaan tombol Like makin meluas. Bahkan hadirnya tombol Like bisa ikut mendongkrak pemasaran sebuah produk. Dan sekarang kata "Like" mungkin sudah identik dengan Facebook.
Tapi, adakah teman-teman yang terpikir. Setelah tombol atau teks bertaut Like ditekan, maka akan berubah menjadi Unlike. Dalam Bahasa Inggris, "unlike" bukan berarti tidak suka, lebih bermakna "tidak seperti", sehingga bukan lawan kata dari "like" yang artinya suka. Lalu, kenapa Facebook memakai kata "unlike"? Bukan "dislike"
Nah, sebelum membahas itu, mungkin ada baiknya kita cari tau dulu apa bedanya "unlike" dan "dislike".
Baik unlike maupun dislike, keduanya adalah lawan kata dari like. Tapi yang perlu kita tau, kata like terdiri dari 2 macam: like sebagai kata depan/preposition, dan like sebagai kata kerja.
Like sebagai kata depan/preposition
Sebagai kata depan, like berarti "sama dengan", "seperti", atau "mirip". Seperti pada contoh:
1. Mandy has a white shirt like mine (mandy punya kaos putih seperti punyaku)
2. By using that costume, she will look like a ghost (memakai kostum itu, dia seperti hantu)
Lawan dari kata depan/preposition like, biasanya dipakai kata unlike yang bermakna "tidak sama" atau "tidak seperti". Misalnya:
1. John is unlike Peter. Even though they are twins (John tidak seperti Peter. Walaupun mereka saudara kembar)
2. Unlike mine, Peter's cat is bigger (tidak seperti kucingku, kucing Peter lebih besar)
Like sebagai kata kerja/verb
Sebagai kata kerja, like berarti "suka". Contohnya:
1. I like you (aku suka kamu)
2. Peter likes pizza. He eats pizza everyday (Peter suka pizza. Dia makan pizza setiap hari)
Biasanya, lawan dari like sebagai kata kerja/verb adalah dislike yang bermakna tidak suka. Misalnya:
1. Robert dislikes being called "Robbie" (Robert tidak suka dipanggil Robbie)
2. I dislike him because of his habit (aku nggak suka dia karena kebiasaannya)
Nah kalo dibuat perbandingannya dalam satu garis, dari paling positif sampai paling negatif, gambaran like sebagai kata kerja adalah:
Lalu kenapa Facebook memakai kata unlike dan bukan dislike?
Kata unlike yang ada di Facebook sebenarnya berfungsi untuk membatalkan ungkapan suka. Artinya, seseorang berhenti menyukai sesuatu. Atau bisa dibilang unlike berarti undo like. Makanya, disini kata unlike bukanlah kata depan, tapi kata kerja, lengkapnya to unlike yang bisa bermakna "batal suka". Jelas, to unlike beda dengan to dislike. Kalo kamu men-dislike sesuatu, artinya kamu punya rasa negatif terhadap sesuatu itu. Tapi jika kamu meng-unlike sesuatu, itu artinya kamu tidak lagi suka, dan bukan berarti "tidak suka" atau bahkan "membenci".
Itulah mengapa Facebook memilih kata unlike sebagai "lawan" dari like, bukan dislike. Karena fungsinya memang hanya untuk membatalkan kesukaan, bukan secara ekstrim dari suka menjadi tidak suka.
Dan kalo diperhatikan, kalo kita atur pengaturan bahasa di Facebook menjadi Bahasa Indonesia, maka setelah suka diklik, akan berubah menjadi Batal suka, bukan Tidak suka.
Gimana menurut kamu?
Eh kalo penjelasan dan contoh-contoh di atas ada yang salah, monggo dikoreksi yah... :-)
Referensi: http://www.englishclub.com/vocabulary/cw-unlike-dislike.htm
22 Comments
wuihhhh.....tapi kira-kira bakalan ada tombol dislike ga ya ? :D kayak di yusub.
ReplyDeleteHihi.. di Yusup pake jempol atas dan jempol bawah ya mas. Kyknya nggak bakal deh. Malah ini dimanfaatkan orang-orang jahil dengan membuat rumor dan fake apps untuk memunculkan tombol dislike di laman Facebook mereka. Banyak user yang ketipu :D
Deletekayaknya memang ga bakalan..bisa2 jadi sensi2an ama teman..ada status aja bisa sensi krn merasa disindir..apalagi klo ada tombol dislike :D yang terpampang nama orangnya :D, bisa2 jadi ajang berantem haha
Deletehaha.. bisa-bisa Facebook ganti slogan tuh mas :D
Deletehooh gimana jika ada tombol dislike ya,,jadi kan ketahuan siapa aja yg ngedislike,,,
ReplyDeleteHihi.. mungkin pertimbangan Facebook, jangan sampai ada konflik gara-gara hal sepele.
DeleteJangankan itu, orang yang udah di-unfriend aja nggak tau kalo dia udah "diputusin"
baru ngeehh sama unlike dislike ini, haha.
ReplyDeletebahaya kalo fb ada dislike-nya, ntar bisa dipentengi tuh, siapa aja temen yang suka kasih dislike. Bisa2 jadi peran dingin di dunia nyata... hehe
Nah kan :)
DeleteJadi biar aja nggak ada tombol "dislike" yah mbak. Soalnya banyak orang yang pengen ada tuh
Di aplikasi Facebook buat smartphone ada "i don't like this photo" yang bisa dipilih loh ...
ReplyDeleteHmm.. don't like bisa disamain dengan dislike nggak ya mas?
DeleteWooow hal sepeele tapi dijelaskan dengan sangat rinci dan baik, keren mas :)
ReplyDeleteHihi.. jangan salah mas. Yang sepele-sepele gini biasanya bisa gede :D
DeleteKalok batal cinta ada ngga yah, Bang? Ngahahah :D
ReplyDeleteAu au au.. jangan atuh beb. Diverifikasi aja :D
DeleteAku mau batalin pokoknya :P
DeleteWueh..
Deletemendingan dislike dr unlike ya :D
ReplyDeleteEh ada bu guru bahasa Inggris. Jadi malu.. hihi..
DeleteLoh kok gitu mbak?
nggak main facebook lagi. jadi nggak tahu perkembangannya... #siapananya
ReplyDeleteMas Flez kenapa nggak main facebook lagi? #tuhakuudahtanya
DeleteSaya sudah menekan tombol suka secara tak sengaja, lalu saya dislike. Apakah setelah dislike akan tetap ke pemberitahuan orang lain atau teman? Jika tidak, saat saya menekan tombol like apakah tetap ke pemberitahuan teman tolong jawab please!!!
ReplyDeleteHihi.. Setau saya sih nggak ya. Notifikasi cuma kalo ada yang like. Untuk unlike, rasanya nggak ada.
DeleteTapi kalo misalnya yang ngelike sedikit (5 orang gitu), bisa aja dia tau. Kalo banyak (ribuan), rasanya sulit untuk tau
Dear teman. Silakan berkomentar. Tapi khusus untuk post yang telah terbit > 7 hari, mohon maaf komentar kamu nggak langsung muncul, karena harus dimoderasi. Trims